Pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang alasan-alasan mengapa Blogspot banyak digunakan banyak orang untuk membuat Blog.Nah....seperti yang sobat sudah ketahui sebenarnya diluarsana ada banyak sekali Paltform Blog yang bisa sobat pilih untuk dijadikan tempat menuangkan ide-ide tulisan sobat.Tetapi mengapa dari sekian banyak Paltform Blog seperti Wordpress,Tumblr,Weebly,Typepad, dan lainya, mengapa meyoritas orang lebih memilih Blogspot ?
Oke.....begini sebenarnya kalau menurut saya Blogspot ini bisanya digunakan orang yang masih baru (Pemula) didunia Blogging tetapi juga tidak menutup kemungkinan jika orang yang sudah handalpun juga masih setia dengan Paltform Blogspot ini.Lalu mengapa tidak memilih Wordpress ? Padahal dari segi fiturpun Wordpress juga jauh lebih unggul.Tetapi kalau setahu saya jika Wordpress yang gratisan fiturnya terbatas atau dibatasi, jadi kalau mau fiturnya lengkap maka harus pilih yang berbayar.
Nah......begini, ini hanyalah sekedar asumsi atau pendapat saya mengenai pemilihan Paltform Blog.Jika ada seseorang yang masih baru/pemula didunia Blog dan ia memiih Paltform Blog yang berbayar, karena ia berfikir jika yang berbayar itu fiturnya lengkap.Tetapi apakah Paltform Blog tersebut menjamin akan kesuksesan orang tadi ? Tentu saja tidak, karena untuk menjadi seorang Blogger yang sukses itu point utamanya adalah ketelatenan,kualitas konten dan baik buruknya pengelolaan Blog yang ia punya.
Lalu asumsi saya yang lain, ada seseorang pemula didunia Blogging yang menggunakan Paltform Blog yang berbayar, orang tersebut awalnya telaten memposting artikel, tetapi saat ditengah jalan orang tersebut mulai berhenti (Kandas ditengah jalan) Entah karena alasan merasa bosan,tidak ada waktu (sibuk) atau hal yang lain.Nah.....kalau menurut saya sendiri itu adalah hal yang rugi (sia-sia) karena ia telah mengeluarkan uang untuk Blog yang ia miliki tadi, dan ia pun kandas ditengah jalan.
Untuk itu kalau menurut saya bagi sobat yang masih pemula (Termasuk saya sendiri) didunia Blogging disarankan untuk menggunakan Paltform Blogger (Blogspot).Mengepa ? Nah....untuk itu silahkan sobat baca dibawah 5 alasan mengapa memilih Blogspot sebagai Paltform Blogging.........
1.Blogger (Blogspot) Adalah Paltform Blog Milik Google
Google & Blogger |
Nah.....ini adalah alasan utamanya, tidak bisa dipungkiri bahwa Google adalah Seacrh Engine terbesar dan paling banyak digunakan orang.Jadi jika Blogger (Blogspot) ini milik Google maka tidak menutup kemungkinan jika Blog yang dari Blogspot dapat ter’index dengan cepat oleh Search Engine Google ini.Selain itu, dimata Google Blog sobatpun akan mendapatkan posisi Ranking yang bagus dan akan diprioritaskan.
Tetapi sebelumnya hal itu juga tergantung pada cara Optimalisasi sobat dalam mengelola Blog tersebut, apakah sudah bagus atau tidak kalau sudah bagus posisi Page Onepun bisa sobat dapatkan.
2.Blogger (Blogspot) Gratis Untuk Didapatkan
Nah.....siapa yang suka gratisan ? Jadi Paltform Blogspot ini cocok bagi sobat yang suka gratisan alias tidak mengeluaran uang sepersenpun.Seperti asumsi saya diatas lebih baik menggunakan Paltform yang gratisan untuk sobat yang masih pemula.Dari pada digunakan untuk membayar Hostingnya mending buat keperluan yang lain.
Selain itu Paltform Blogspot yang gratisan ini juga bisa menjadi Publisher progam periklanan terbesar, yakni Google Adsense.Tidak seperti Paltform Wordpress yang gratisan yang tidak bisa didaftarkan untuk menjadi Publisher Google Adsense.Jadi dengan modal Blog gratisan,sobat sudah bisa mendapatkan penghasilan sendiri dari Google Adsense yang terkenal dengan bayaranya yang besar.
3.Tampilan Yang Mudah Dipahami Dan Mudah Dikelola
Nah....karena dalam Blogspot ini memiliki tampilan yang bersahabat dan mudah untuk dipahami, itulah mengapa Blogspot ini sangat disarankan untuk para Blogger yang masih pemula (Seperti saya).Memasang Template,membuat artikel,mengatur tata letak dan lainya dapat sobat kelola dengan mudah.
Jadi sobat tidak perlu pengetahuan kusus tentang Pemrogaman Web seperti JavaScript, ASP, PhP, MySQL, HTML, CSS dan lain sebagainya.Namun saran saya setidaknya sobat harus punya pengetuhan dasar tentang HTML dan CSS, karena saya yakin nanti akan berguna suatu saat.Dari tampilan Dashboardnya saja sudah kelihatan betapa sederhananya, sehingga kaum awampun dapat menggunakanya dan paham tentang menu-menu yang ada diBlogspot ini.
4.Terhubung Dengan Akun Google
Nah....jika sobat mempunyai akun Gmail, maka secara otomatis sobat akan mendapatkan akun Blogger (Blogspot).Sobat hanya tinggal Login ke Gmail lalu buka Blogger.com, maka akan ditampilkan pilihan untuk membuat Blog baru.Jadi hal ini akan memudahkan sobat.
Selain itu dengan satu akun Gmail maka sobat bisa membuat lebih dari satu Blog diBlogger (Blogspot).Jadi sobat tidak perlu membuat banyak-banyak akun Gmail untuk membuat lebih dari satu Blog.Senang bukan ?
5.Blogger (Blogspot) Aman Digunakan
Nah......karena Blogger (Blogspot) ini kepunyaan Google, maka system keamanannyapun terjamin selama sobat tidak melanggar peraturan yang sudah ditentukan.Sehingga sobat tidak perlu takut ter’delete Isi (Content) dan Blognya, namun apa salahnya memBackup data untuk berjaga-jaga saja.
Sepengetahuan saya, belum ada cerita Blog dari Blogspot yang kena Hack atau Injection Script.Kecuali jika Hacker tersebut mengetahui Password dari akun Gmain dari Blog tersebut
Nah....itulah beberapa alasan mengapa orang memilih Blogger (Blogspot) untuk dijadikan Paltform Blog.Mungkin sebenarnya ada alasa-alasan lain yang belum saya tulisakan, jadi apabila ada saran silahkan sobat komentar dibawah.
Oke....sekian postingan saya kali ini,semoga postingan saya kali ini bermanfaat bagi sobat-sobat semua.Mohon maaf apabila ada kesalahan dalam penulisan postingan ini.Bila ada yang ingin sobat tanyakan , silahkan sobat berkomentar di bawah.